KUNJUNGI SETDA KUANSING, KANWIL KEMENKUMHAM RIAU SOSIALISASIKAN INDEKS REFORMASI HUKUM SERTA KUMPULKAN DATA LAPANGAN PERMASALAHAN HUKUM DAN HAM

21 Jul 2023

Teluk Kuantan – Pada Kamis (20/7), Bidang HAM Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau mengunjungi Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Kuantan Singingi untuk melakukan pengumpulan data lapangan permasalahan hukum dan HAM yang ada di Kabupaten Kuansing.

Kepala Bidang HAM Kanwil Kemenkumham Riau, Mex Mahdy bersama Kepala Sub Bidang Pengkajian, Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM, Nurhasanah Harahap menyampaikan bahwa data – data permasalahan hukum dan HAM ini bersama dengan data dari Pemerintah Daerah lainnya yang ada di Provinsi Riau dan Instansi Vertikal nantinya akan dikumpulkan dan di upload pada aplikasi Sistem Informasi Penelitian Hukum dan Hak Asasi Manusia (SIPKUMHAM).

“SIPKUMHAM merupakan sistem yang bermanfaat untuk mengumpulkan data permasalahan di bidang Hukum, Hak Asasi Manusia dan Layanan Publik melalui metode Artificial Intelligence dan Crawling Data. Data dan informasi yang dikumpulkan akan menunjukkan pola, tren, dan isu-isu aktual permasalahan Hukum dan HAM, serta pelayanan publik yang ada di masyarakat, sehingga dapat mendukung pembuatan kebijakan, peningkatan kualitas penelitian, serta pelayanan publik,” ujar Mex Mahdy.                                                               

Pada kesempatan yang sama, Tim Kanwil Kemenkumham Riau juga melaksanakan kegiatan evaluasi kebijakan terhadap Permenkumham No. 22 Tahun 2021 tentang Kriteria Daerah Kabupaten/Kota Peduli Hak Asasi Manusia sekaligus mensosialisasikan serta melakukan pendampingan penilaian Indeks Reformasi Hukum (IRH) yang mana penilaian mandiri oleh Tim Asesor akan ditutup pada tanggal 31 Agustus 2023 untuk selanjutnya masuk ke tahapan penilaian nasional oleh Tim Sekretariat IRH pada Badan Strategi Kebijakan Kemenkumham RI.

 

#KemenkumhamRI #KanwilKemenkumhamRiau #KanwilKumhamRiau #KepalaKanwilKumhamRiau #RiauBedelau #JahariSitepu

Penulis : riau.kemenkumham.go.id